BONE, BERITABONE.COM-- Jika tak ada aral melintang. 3 sampai 4 Mei 2022 akan dilaksanakan Pelantikan, Halal Bi Halal dan Rapat Kerja (Raker)...
BONE, BERITABONE.COM--Jika tak ada aral melintang. 3 sampai 4 Mei 2022 akan dilaksanakan Pelantikan, Halal Bi Halal dan Rapat Kerja (Raker) IKA SMA Negeri 1 Watampone yang saat ini berubah menjadi SMA Negeri 1 Bone Kabupaten Bone Provinsi Sulsel.
"In Syaa Allah hari pertama, 3 Mei mendatang dilakukan Pelantikan, Halal Bi Halal dan pembukaan Rapat Kerja di Lapangan Merdeka Watampone. Hari kedua 4 Mei dilakukan Rapat Kerja atau sidang pleno di Grand Noor Jalan Jendral Sudirman," kata Ketua Panitia, Andi Supriadi, SE, MM, Sabtu (30/4/2022).
Dari keterangan yang diperoleh, rencananya kegiatan ini akan dihadiri oleh Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman (Alumni), Bupati Bone Dr. H. A. Fahsar M Padjalangi, M.Si. Selain itu, juga dihadiri oleh Ketua Umum IKA, Prof Dr H. Heri Tahir, S.H., M.H (akan melantik) dan perwakilan angkatan yang tergabung dalam kepengurusan Dewan Pengurus Pusat (DPP).
"Semoga kegiatan kami ini berjalan tertib, aman dan lancar. Dan kegiatan ini menjadi ajang mempererat hubungan silaturahmi sesama Alumni," tutupnya. (Tina)